main-nav-top (Do Not Edit Here!)

Review: Rising Force ( RF ) Online Indonesia Pertarungan Tiada Henti Antar Tiga Bangsa

Rising Force Online
Rising Force Online


Rising Force Online atau sering disebut dengan RF online adalah sebuah game berplatform windows yang bergenre 3D MMORPG yang dirilis oleh CCR. Nah ini game favorit saya. Ga bosen-bosen main game ini walaupun mainnya tiap hari juga. Game ini membuat saya kecanduan dan lupa akan waktu karena banyak fitur di game ini yang tidak ada di game lainnya. Seperti pertarungan tiga bangsa, sistem lelang, sistem PT point, sistem makro, sistem chip war, dan masih banyak lagi fitur menarik lainnya. Video dan grafiknya sangat mengesankan dengan bentuk 3D dimana memiliki nuansa gabungan antara science (sci-fi) dan fantasi. Wah pasti seru ya bermain game sambil berpetualang dengan latar belakang sci-fi dan fantasi. Bagi penggemar game yang bergenre RPG terutama MMORPG, game ini sangatlah rekomended. Saya jamin anda tidak akan kecewa dalam memainkan RF Online. Silahkan mampir dan mengintip review saya yang lain mengenai menjadi Master Tamer di Digimon Master Online ( DMO ). Ingin jadi ahli dalam bermain FPS? Coba intip artikel saya Spesifikasi dan Harga Mouse Gaming Bloody V4MA Ultra Core3 dengan Teknologi Metalfeet.
RF Online
RF Online 3 Bangsa

Cerita Rising Force sendiri bermula di suatu galaxy yang bernama NOVUS. Pada galaxy novus iu hidup lah tiga bangsa yang berbeda. Ketiga bangsa itu bernama: Bellato Union, Accretia Empire, dan Holy Alliance Cora. Ketiga bangsa ini saling bertarung satu sama lain untuk mendapatkan kontrol chip di tengah tambang.


Pertarungan yang sering disebut dengan Chip War ini akan dilaksanakan tiga kali setiap 8 jam sehari. Jika ada sebuah bangsa yang menguasai kontrol chip ini, maka bangsa tersebut dapat menambang hasil tambang di chip tersebut. Tentunya akan menyejahterahkan dan memajukan bangsanya. Tentunya untuk 8 jam berikutnya, bangsa yang memenangkan chip war harus berusaha mempertahankan kontrol chipnya sendiri agar tidak dikuasai oleh bangsa lain. Pertempuran ini tiada henti demi menguasai dan mempertahankan kontrol chip. Dalam chip war tidak hanya dibutuhkan kemampuan bermain per orangnya, tetapi kekompakan satu bangsa dalam pertarungan tersebut. Setiap bangsa nanti akan dipimpin oleh satu Race Leader beserta beberapa dewan yang telah dipilih oleh bangsanya sendiri. Seru kan permainannya? Bisa perang antar bangsa, bisa menambang, bisa punya ketua bangsa, dan masih banyak lagi. RF Online ini suatu game pertarungan yang tiada henti.

Chip War
Chip War

Disetiap bangsa memiliki keahliannya sendiri. Berikut kemapuan dan kelebihan di setiap bangsanya yang ada di Rising Force Online:


1. Bellato Union merupakan bangsa yang sangat cerdas dan kaya akan ilmu pengetahuan. Dengan kecerdasannya, Bellato dapat membuat berbagai macam senjata dan armor berteknologi canggih serta Massive Armor Unit (MAU)  sehingg membuat bangsa ini menjadi bangsa petualang. Tubuh mereka pendek dikarenakan tingkat gravitasi yang tinggi di planet asal Bellato, tetapi janganlah remehkan fisik dari bangsa ini. Keahlian dari bangsa ini adalah Massive Armor Unit yang mereka buat. Bellato biasa disebut cebol, bells, belatod, kerdil, kuntet dikarenakan tubuhnya yg pendek dan imut.

Massive Armor Unit
Massive Armor Unit


2. Accretia Empire merupakan bangsa robot mekanis yang memiliki pemikiran materialistik. Bangsa ini sangat bangga menjadi bangsa yang kuat dan dan hebat. Armornya yang keras membuat bangsa ini kuat. Keahlian mereka dalam menggunakan senjata merupakan keunggulan dari bangsa ini. Mereka memiliki prinsip militer yang kuat. Accretia memiliki senjata raksasa yang telah mereka buat yang disebut Launcher. Launcher merupakan senjata mematikan yang dapat menghacurkan bangsa lain. Keahlian dari bangsa ini adalah Launcher yang telah mereka buat. Accretia biasa disebut kaleng, acc, besi dikarenakan tubuhnya seperti kaleng.

Launcher
Launcher


3. Holy Alliance Cora merupakan bangsa yang memiliki kekuatan spiritual yang sangat tinggi sehingga ahli dalam serangan magis. Senjata dan armor mereka telah diberkati oleh dewa pelindung mereka bernama DECEM. Kemampuan sihir Cora dapat memanggil Animus yang dapat membantu mereka dalam pertempuran. Keahlian dari bangsa ini adalah Animus merupakan monster yang dapat dipanggil. Monster monster itu bernama Paimon, Inana, Isis, dan Hecate. Cora biasa disebut coro atau artinya kecowa dalam bahasa jawa. Lucu ya namanya coro.


Animus
Animus

Berikut beberapa sistem unik di Rising Force Online:


1. Sistem lelang, dimana pemain dapat melelangkan barangnya dengan harga yang pemain inginkan. Sistem lelang ini sama seperti menjual barang ke pemain lain, bedanya pemain yang menjual tidak perlu menunggu dalam membuka tokonya. Ada alat khusus untuk menjual barang pemain, dan pemain dapat melanjutkan permainannya. Jadi tidak perlu jenuh menunggu dalam jualan barang.

2. Sistem PT point, merupakan status karakter yang bisa dinaikan secara manual dengan melawan monter. Bedanya dengan game online lainnya, kita harus menaikan level PT point karakter manual. Sistem ini menjadikan game RF Online lebih seru dan menarik untuk dimainkan.

3. Sistem Makro, merupakan suatu alam yang dapat menjalankan beberapa perintah secara otomatis. Sistem ini membantu pemain dalam pemakaian potion, pemakaian kemampuan dan emotikon, serta mempermudah dalam chat tanpa harus mengetik berulang-ulang.

4. Dan masih banyak sistem-sistem yang lainnya seperti sistem perekonomian bangsa, sistem patriot bangsa, sistem penambangan, dan lain sebagainya. Silahkan anda temukan sendiri di dalam permainan Rising Force Online.
Sistem Patriot Bangsa
Sistem Patriot Bangsa

Game ini menggunakan sudut pandang orang ketiga.

Game ini menurut saya memiliki gameplay yang menarik dengan didukung fitur-fitur utamanya sehingga membuat para pemain tidak bosan memainkan game ini. Untuk kualitas video grafiknya, sudah dapat dilihat pada gambar, memiliki grafik yang ciamik dan keren untuk dilihat. Sedangkan jalan cerita game ini sangatlah bagus dan teratur dapat diketahui dengan cara menjalankan misi-misi yang ada pada game tersebut. Jadi pemain tidak akan bosan dalam memainkan game ini. Game yang sangat direkomendasikan.

Indonesia memiliki server resmi untuk game RF Online ini dengan publisher LYTO. Kita dapat memainkan Rising Force Online Indonesia secara gratis atau tidak berbayar. Silahkan kunjungin web resmi LYTO untuk bermain RF Online Indonesia disini.

System Requirements:

MINIMUM SYSTEM REQUIREMENTS:

OS: Windows System 2000 / XP OS

Processor: Intel Pentium III 800 Mhz or AMD Athlon 800 Mhz

Memory: 256 MB

Graphic Card: nVIDIA Geforce FX / ATI Radeon 9500 or higher

DirectX: DirectX 9.0c or hirgher

Hard Drive 6.0 GB available HD space

Internet: 56k or better Internet connection

RECOMMENDED SYSTEM REQUIREMENTS:

OS: Windows System 2000 / XP OS

Processor: Intel Pentium IV 1.5 Ghz or AMD XP +1500 Mhz

Memory: 1 GB

Graphic Card: nVIDIA Geforce 6 / ATI Radeon X700 or higher

DirectX: DirectX 9.0c or hirgher

Hard Drive 6.0 GB available HD space

Internet: Broadband Internet connection

Overall Review:

Mark: 85 dari 100

Positif:

+  Memiliki grafik 3D
+ Story line yang menarik
+ Sistem-sistem yang unik
+ Pertarungan antar bangsa

Negatif:

- Status poin dinaikan secara manual
- Dibutuhkan kekompakan dalam setiap bangsa


Bagaimana sekarang tertarik buat main Rising Force Online Indonesia? Terima kasih sudah mau menyempakan untuk membaca artikel review saya ini. Kritik dan saran akan saya tunggu.

Rising Force Online Indonesia Pertarungan Tiada Henti

Silahkan mampir juga ke artikel saya yang lain mengenai Wujudkan Impianmu Menjadi Master Tamer di Digimon Master Online ( DMO ).

0 Response to "Review: Rising Force ( RF ) Online Indonesia Pertarungan Tiada Henti Antar Tiga Bangsa"

Post a Comment

wdcfawqafwef